3 Poin dari Persija Jadi Harga Mati Sriwijaya FC

6 tahun ago
291

PALEMBANG, HS – Menjamu Persija Jakarta di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Selasa (10/07/2018), Sriwijaya FC tampil dengan kekuatan penuh. Dengan skuad full team, Laskar Wong Kito menargetkan tiga poin dari Macan Kemayoran di pekan ke-15 Liga 1.

“Kecuali Syahrian Abimanyu dan Samuel Christianson yang memperkuat timnas Indonesia U-19, semua pemain dalam kondisi fit tidak ada yang cedera. Semuanya siap tempur,” kata Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, Senin (09/07/2018).

Bagi Rahmad, pertandingan menghadapi Persija Jakarta bermakna sangat penting bagi perjalanan Sriwijaya FC menuju tangga juara. Dia juga meminta anak asuhnya untuk tampil maksimal dengan motivasi tinggi.

Menurut Rahmad, Persija merupakan tim yang tangguh dengan komposisi pemain tidak banyak berubah dari musim lalu. Persija punya karakter yang kuat.

Apalagi saat ini Persija sudah kembali diperkuat Ivan Carlos, serta bergabungnya Osas Saha kian menambah garang lini depan tim besutan Stefano Cugurra Teco.

“Walaupun kita bermain di kandang saya ingatkan pemain untuk tetap bekerja keras. Karena penampilan yang baik akan diiringi hasil yang bagus. Pemain harus termotivasi untuk memperbaiki ranking,” jelasnya.

Saat ini Sriwijaya FC berada di peringkat tiga klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 22 poin dari 14 laga. Persija sendiri berada di posisi enam dengan perbedaan hanya satu angka.

Jika berhasil menang Sriwijaya FC berpotensi naik ke posisi runner up. Meski bakal memiliki poin yang sama dengan PSM Makassar, namun Sriwijaya FC punya surplus gol yang lebih baik dari Juku Eja.