Erna Wati Resmi Pimpin DPD PPNI PALI

4 tahun ago
694

PALI,HS-Dengan bertemakan “ bertemakan Perawat Hebat Rakyat Sehat” Persatuan Perawat Nasiaonal Indonesia (PPNI) laksanakan Pengukuhan Kepengurusan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Masa Bakti 2020-2025 yang dilaksanakan di rumah dinas Bupati PALI  (14/03/2020).

Bupati PALI Yang di Wakili Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM serta sejumlah pejabat menghadiri acara yang diikuti seluruh anggota PPNI PALI

Pada Kepengurusan PPNI PALI Periode2020-2025 ini Erna Wati, SKM M.kes sebagai Ketua, Muhamad Hasan.S.kep  Sekretaris dan Kemas ,SKM sebagai Bendahara

Dalam Sambutannya DPD PPNI PALI Erna Wati,Mengatakan lebih kurang 400 tenaga perawat yang terseber di wilayah kabupaten PALI  mengharapkan dagar sekiranya Bapak Bupati dapat memberikan tunjangan lain seperti insentif.

“Selanjutnya saya menghimbau kepada seluruh anggota PPNI ke depannya agar perawat yang tersebar di daerah maupun di kota PALI.agar dapat  memberi pelayanan kepada pasien dengan baik, “ ujar Erna.

PPNI bakal ada inovasi pelayanan dan bakal bekerja sama dengan seluruh organisasi di bidang kesehatan Seperti IDI dan IBI bakal bergandengan tangan dalam mewujudkan PALI yang lebih sehat.kami meminta dukungan kepada Dinas kesehatan (Dinkes) Pali untuk mendukung setiap kegiatan PPNI Harapnya, (Kai)