Harnojoyo Minta Palembang Rebut Juara di Porprov

4 tahun ago
281

PALEMBANG,HS – Walikota Palembang H. Harnojoyo targetkan di tahun 2020 kota Palembang harus kembali merebut juara pada pekan olah raga tingkat provinsi (Porprov). Meskipun ditahun lalu sempat mengalami kegagalaan, dukungan penuh Pemkot Palembang terus mengalir dalam bidang olah raga yang secara langsung di bina oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Hal ini terungkap saat menerima peserta Audiensi dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia
(KONI) Kota Palembang, menurutnya kota kita harus kembali merebut kembali.

“Saya dukung semua apa yang menjadi kebutuhan KONI dalam upaya mewujudkan serta kembali mempertahankan prestasi yang sebelumnya telah diraih ditahun-tahun lalu,” singkatnya usai menerima para peserta audiensi bersama KONI kota Palembang senin (24/2).

Ditempat yang sama Pelaksana Tugas KONI kota Palembang Aliyudin Asral menambahkan melalui Pekan Olah Raga Kota (Porkot) yang akan diselenggarakan pada 12 sampai 19 September 2020 merupakan langkah awal kita untuk kembali mengasah dan mencari para atlet baru dari setiap kecamatan yang siap mengharumkan nama kota Palembang kembali.

“Tentunya kegagalan kemarin menjadi sebuah Pekerjaan Rumah (PR) kami agar lebih giat melakukan latihan. Saat ini ada 6 ribu para atlet yang berasal dari seluruh kecamatan dengan 22 Cabang olah Raga yang diikuti oleh 18 Kecamatan.

Dalam hal ini juga Walikota Palembang H. Harnojoyo mengatakan, pelaksanaan Porkot ini akan menjadi tolak ukur Kota Palembang untuk sukses di pagelaran Porprov yang akan berlangsung pada 2021 di OKU raya.

“Tidak lupa Pak Wali mengatakan jika KONI harus maksimal dalam penyelenggaraan Porkot ini, karena ini akan menjadi tolak ukur kita dalam mengikuti Porprov tahun depan,” tutupnya. (PS)