• Berita
  • Palembang
  • Kodim Palembang Bersama Puskesmas Bekerja Sama Gelar Sosialisasi Kesehatan Di Pulokerto

Kodim Palembang Bersama Puskesmas Bekerja Sama Gelar Sosialisasi Kesehatan Di Pulokerto

5 tahun ago
178
PALEMBANG,HS – Demi untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Kodim 0418/ Palembang bekerjasama dengan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Dempo Kelurahan 17 Ilir Kecamatan Ilir Timur I menggelar sosialisasi kesehatan di wilayah-wilayah terpencil.
“Sosialisasi tersebut membantu masyarakat yang berada di pinggiran-pinggiran kota Palembang, yakni seperti di kelurahan Pulokerto Kecamatan Gandus oleh Babinsa Serma Sudirman dan Serda Aminanto,” kata Danramil 418-06/Kamboja kapten Inf Widodo, saat dibincangi awak media, Kamis (15/02/2019).
“Kegiatan ini sebagai pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104. Langsung dari kodim 0418/Palembang,” terangnya.
Lanjutnya, program TMMD di Kecamatan Gandus, terbagi menjadi dua tempat, yakni di kawasan wilayah Kampung Sungai Rengas dan Kampung Pulokerto Kelurahan Pulokerto.
“Program tersebut meliputi perbaikan jalan sepanjang 2 Km, 2 unit gorong-gorong, pembuatan Jembatan sepanjang 6 meter dan rehab Masjid 1 unit, pembuatan Pos Kamling 2 unit, Pembuatan MCK 2 unit dan bedah rumah tidak layak huni sebanyak 2 unit,” tutupnya