Lima Hektar Kebun Tebu PTPN VII Dilalap Api

8 tahun ago
385
Api melalap sekitar lima hektar kebun tebu PT PN VII Cinta Manis, OI.
Api melalap sekitar lima hektar kebun tebu PT PN VII Cinta Manis, OI.

OI, HS – Sekitar lima hektar lahan perkebunan tebu milik PT PN VII Cinta Manis yang berlokasi di Kecamatan Lubuk Keliat, Kabupaten Ogan Ilir (OI), Senin (10/10), terbakar dilalap api.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran lahan perkebunan yang terletak di Afdeling 2, Rayon I tersebut. Api dapat dipadamkan setelah satu mobil tangki air milik PTPN VII Cinta Manis bersama pekerja memadamkan api.

Zulfedi, salah satu buruh PTPN VII Cinta Manis saat ditemui di area perkebunan membenarkan peristiwa kebakaran lahan perkebunan tebu ini.

“Ya, ada sekitar lima hektar lah, tapi tidak tahu penyebab terbakarnya lahan itu,” ungkapnya.

Ia menambahkan, dirinya bersama buruh lainnya berusaha memadamkan api agar tidak membesar. “Alhamdulillah, apinya sudah padam. Ada satu mobil tangki dan buruh lain yang padamkan api,” bebernya.

Sementara itu, Asisten Kepala SDM dan Umum, PTPN VII Cinta Manis, Abdul Hamid mengatakan, dirinya belum mengetahui secara pasti ada lahan perkebunan tebu yang terbakar.

“Saya belum tahu ada lahan yang terbakar, kalau ada yang terbakar pasti tidak sengaja dan luasnya hanya sedikit. Ada regu pemadam yang sudah madamkan api,” singkatnya. (EL)