• Berita
  • Politik
  • Sumsel
  • Meskipun Kalah di Sumsel, TKD Gelar Syukuran Kemenangan Capres 01 Berdasarkan Hasil Quick Count

Meskipun Kalah di Sumsel, TKD Gelar Syukuran Kemenangan Capres 01 Berdasarkan Hasil Quick Count

5 tahun ago
385
PALEMBANG,HS – Meskipun TKD KIK Jokowi – Ma’ruf Provinsi Sumsel gagal membawa pasangan Capres nomor urut 01 merebut perolehan suara terbesar di Sumsel pada Pilpres 17 April lalu. Namun, TKD Sumsel bersyukur dengan perolehan suara Capres 01 yang sudah menang berdasarkan hasil quick count.
“Kita senang sekaligus sedih, senang karena saat ini pasangan Capres 01 sudah memenangkan perolehan suara. Sedihnya karena kita belum bisa memenangkan pasangan ini di Sumsel,” ungkap Ketua TKD Provinsi Sumsel, Ir Syahrial Oesman, di acara yasinan dan syukuran atas kemenangan pasangan 01 berdasarkan quick count, Jumat (26/4/2019)
Menurutnya, pihaknya sudah maksimal berjuang memenangkan pasangan Jokowi – Ma’ruf di Sumsel. Hanya saja, isu yang beredar dilapangan tidak bisa membuat arah dukungan berbalik.
“Roda yang kita arahkan untuk kemenangan JKMA tersendat dengan isu-isu permanen seperti isu agama, dan harga karet. Tapi setelah menang itu, isu itu hilang dengan sendirinya. Jujur sangat sedih karena isu itu jadi hambatan kita,” katanya
Ia juga mengatakan, pihaknya tetap menjaga kamtibmas agar selalu kondusif, dirinya juga mengingatkan agar relawan JKMA tidak perlu angkuh dengan kemenangan yang sudah didapat.
“Yang penting kita sudah menjaga kamtimbas di Sumsel, terimakasih untuk semua teman-teman relawan yang sudah berjuang memenangkan Jokowi – Ma’ruf. Kita juga jangan terlalu show of force dan arogan dengan kemenangan yang sudah diraih,” ujarnya
Berdasarkan hasil penghitungan sementara oleh KPU RI, total suara yang sudah masuk sebesar 38,6% dimana perolehan untuk pasangan Jokowi – Ma’ruf Amin sebesar 56,33 % dan untuk pasangan Prabowo – Sandiaga mendapat suara sebesar 43,77%.