• Berita
  • Sumsel
  • MUI Sumsel Imbau Pedagang Hewan Kurban Tidak Berjualan di Sembarang Tempat

MUI Sumsel Imbau Pedagang Hewan Kurban Tidak Berjualan di Sembarang Tempat

6 tahun ago
248
foto (ist)
PALEMBANG,HS – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menghimbau kepada penjual hewan kurban untuk tidak berjualan di sembarang tempat.
Hal ini bertujuan agar tidak menimbulkan bau yang tidak sedap dan menjaga kesehatan di lingkungan sekitar karena Hari Raya Idul Adha bertepatan dengan pelaksanaan Asian Games di kota Palembang.
Ketua MUI Sumsel, Aflatun Muchtar mengatakan, pihaknya menghimbau baik kepada pedagang dan pengurus masjid yang akan menjual dan menyembelih hewan kurban untuk mencari tempat yang aman agar tidak menggangu perhelatan Asian Games.
“Menurut saya pedagang dan pengurus yang akan menjual atau menyembelih hewan kurban agar mencari tempat aman agar tidak menggangu kelancaran Palembang sebagai tuan rumah Asian Games,” kata Aflatun, Selasa (7/8/2018).
Hari Raya Idul Adha yang akan jatuh pada sekitar 22 Agustus nanti, lanjut Aflatun, pihaknya mengajak masyarakat untuk memelihara kebersihan dan kesehatan bersama-sama guna mensukseskan Asian Games.
“Saya mengajak masyarakat untuk mensukseskan Asian Games dengan memelihara kebersihan dan kesehatan lingkungan sehingga bisa membawa nama Sumsel dan negara Indonesia harum di mata dunia jika event ini sukses,” ujarnya.
Aflatun menambahkan, dirinya juga meminta kepada dinas terkait seperti Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), PD Pasar, Dinas Perdagangan dan lainnya untuk menertibkan pedagang yang berjualan hewan kurban tidak pada tempatnya.
“Kepada pemerintah khususnya dinas terkait itu berkewajiban untuk menertibkan pedagang hewan kurban yang tidak menempati tempat penjualan yang tidak sesuai untuk ditertibkan demi kelancaran Asian Games,” tutupnya