• Regional
  • Pangdam:Kita Harus Memberi Gambaran Terhadap Generasi Penerus Kita

Pangdam:Kita Harus Memberi Gambaran Terhadap Generasi Penerus Kita

8 tahun ago
259
img_20161004_125727
Pangdam ll Sriwijaya Mayjen TNI Sudirman serta Gubernur Sumsel Alex Noerdin usai membuka seminar Nasional Dalam Rangka Hut Ke 71 TNI Tahun 2016,Di Griya Agung, selasa (4/10). Foto : Madon

PALEMBANG, HS – Kodam ll Sriwijaya Mengelar Seminar Nasional Dalam Rangka Hut Ke 71 TNI Tahun 2016 Yang Bertema Pewarisan Nilai – Nilai Kejuangan Dan kepemimpinan Bagi Generasi Penerus dan Mendukung Terwujudnya Ketahanan Nasional Di Griya Agung, selasa (4/10).

Hadir Dalam Seminar Tersebut Pangdam ll Sriwijaya Mayjen TNI Sudirman serta Gubernur Sumsel Alex Noerdin.dan para purnawirawan TNI.

Menurut Pangdam ll Sriwijaya Mayjen TNI. Sudirman Dalam Sambutannya. Seminar ini salah satu tujuan untuk memberikan gambaran terhadap generasi muda untuk menjadi pemimpin yang berkualitas dan mandiri diera Globallisasi sekarang.

“Serta mendukung terhadap ketahanan nasional yang bertujuan untuk memberikan semangat kepada generasi penerus untuk menjadi pemimpin yang berkualitas di masa yang akan datang,” ujarnya.

Dia juga mengatakan.indonesia merupakan salah satu Negara pejuang maka dari itu kita perlu ada generasi penerus,serta kita harus memberikan gambaran terhadap penerus kita mengenai warisan nilai – nilai pejuang dan kepemimpinan nasional kepada penerus generasi kita, dalam rangka menciptakan ketahanan nasional yang tangguh untuk menghadapin tantangan tugas di massa depan,“agar penerus kita memiliki mental yang tangguh serta harus dikenalkan dengan sejarah – sejarah bangsa dan kalau kita tidak memperkenalkannya sejarah bangsa kita, hancurlah sejarah bangsa kita,”tegasnya.

Sementara itu Gubernur sumsel H Alex Noerdin dalam sambutannya,menyamapaikan, seminar ini mewarisin nilai – nilai juang pada generasi penerus kita dan kita harus perjuangkan nilai tersebut dengan mewarisinnya dengan pembangun di sumatera selatan.yang sangat baik dan saya juga berterimah kasih kepada TNI/POLRI yang sudah menjaga keamanan kalau bukan mereka yang menjaga keamanan pembangunan disumsel tidak akan baik.(MDN)