PUBM Dan Tata Ruang Provinsi Sumsel Menyiapkan Anggaran Untuk Memperbaikin

7 tahun ago
270

PALEMBANG,HS – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan Melalui Dinas PUBM dan Tata Ruang Sumsel Akan menyiapkan Anggaran 499 miliar untuk memperbaikin jalan provinsi yang rusak dan juga akan merawat jalan tersebut secara rutin.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas PUBM dan Tata Ruang provinsi Sumsel Ucok Hidayat
diruang kerjanya senin (6/3),

“Ya, tahun 2017 ini kita akan memperbaikin jalan rusak dan akan anggarkan sebesar Rp499 miliar,” urainya

Dia juga mengatakan, untuk saat ini perbaikan jalan rusak khusus jalan provinsi sudah dalam proses tender, dalam waktu dekat sudah dapat dan pengerjaan dapat dilakukan serta pihaknya akan memastikan dalam waktu dekat ini semua jalan rusak sudah diperbaikin.

Dia juga menambahkan, panjang ruas jalan pemprov Sumsel 1.513 kilometer (km) hampir 20 persen atau sekitar 302,6 km, namun sifatnya spot-spot dan bukan seluruhnya. Sedangkan keusakan jalan menyebar di 17 kabupaten/kota di Sumsel Terlebih jalan ini harus diperbaiki segera sebab Sumsel akan menjadi tuan rumah perhelatan akbar Asian Games 2018. Tentunya, kondisi jalan harus sudah baik sebelum perhelatan olahraga negara-negara asia tersebut.

“Ya, harapan kami seluruh jalan disumsel saat Asian Games nanti kondisinya sudah baik untuk dilalui,” jelasnya

Dia juga mengaku, Selain itu pihaknya juga akan terus berkoordinasi dengan Balai Jalan Nasional terkait kerusakan jalan nasional.

“Ya, Harusnya kondisi jalan baik semua baik nasional, provinsi maupun kabupaten/Kota sebab berada di Sumsel,” tegasnya.(MDN)