71.98 Persen Masyarakat Sumsel Bahagia Berdasarkan Data Ukur BPS Sumsel

PALEMBANG,HS – Tingkat kebahagiaan Masyarakat di Sumatra Selatan pada tahun 2017 memiliki tingkat kebahagiaan yang tinggi yakni 71.98, berdasarkan diukur oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Sumsel.
Kepala BPS Sumsel Yos Sudarso mengatakan bahwa pihaknya mengukur tingkat kebahagiaan melalui tiga dimensi. Diantaranya dimensi kepuasan hidup, dimensi perasaan dan yang terakhir diukur dari kehidupan sehari-hari perasaan dan unsur-unsur religi seseorang.
“Jadi ini metode ini yang cukup lengkap dilakukan BPS pada tahun yang lalu,dari ketiga dimensi tadi, untuk mengukur tingkat kebahagiaan seseorang, “katanya.
Ia juga mengungkapkan dari tiga dimensi yang diukur oleh pihaknya. Ada sembilan belas indikator untuk memperkuat mengukur masyarakat Sumsel bahagia atau tidak bahagia.
Diantaranya dengan menggunakan teknik indikator dimensi kepuasan hidup, yang disebabkan seseorang mempunyai pendidikan dan keterampilan punya pekerjaan atau usaha pendapatan kesehatan kondisi rumah tangga ini untuk kepuasan hidup.
Dilanjutkan dengan Sub dimensinya sosial untuk dimensi kepuasan sosial orang itu bekerja dan mempunyai keluarga inti dengan diperlukannya bergaul itu perlu diukur antara sosial namanya hubungan sosial.
“Terus keharmonisan keluarga kondisi keamanan dan lingkungan sub kepuasan hidup jadi kehidupan secara pribadi dan n keluarga serta sosial,”ucapnya
Terakhir adalah dimensi perasaan, orang mempunyai perasaan senang gembira tapi juga perasaan cemas dan juga ada perasaan tertekan dan tidak tertekan itu dimensi perasaan itu diukur.
“Ukuran dimensi lain tentang makna hidup dengan dimasukkan unsur religi ini tentang penguasaan lingkungan pengembangan diri hubungan fosyitif dengan orang lain punya tujuan nhidup seperti apa penerimaan diri itu kurang lebih sembilan,”ungkapnya.
Bedasarkan indikator-indikator seperti itu pihaknya dapat mengukur, mengumpulkan data, dan mensurvei ke kabupaten/Kota di Sumsel berapa banyak masyarakat yang bahagia dan tidak bahagia. Untuk saat ini Sumsel tingkat kebahagiaan di Sumsel pada posisi 71,98 maksud kategori tinggi dibandingkan tahun 2014 pada posisi 67,676.
“Kita mengukur rata-rata untuk kebahagiaan selama tiga tahun sekali tingkat kebahagiaan seseorang di Sumsel, “tutupnya.
Terkini
Berita TerbaruPesantren Ramadhan SDN 32 Palembang: Mendidik Karakter Islami Sejak Dini
Trending
Berita Populer-
2
Berita
Nasional & Internasional