Alex Noerdin Kecam Aksi Kekejaman Myanmar

7 tahun ago
369

PALEMBANG,HS – Gubernur Sumatera Selatan, Ir H Alex Noerdin angkat bicara mengenai aksi kekejaman terhadap muslim Rohingya di Myanmar.

“Pasti kita mengecam aksi kekejaman itu. Tidak harus menunggu daerah lain untuk mengecam aksi kekejaman itu, itu (genosida) tidak boleh dilakukan dimana pun. Baik semua aksi kekejaman yang terjadi oleh ISIS di Suriah, Rohingya, dan sebagainya,” kata dia.

Menurut Alex, saat ini pemerintah pusat sudah banyak melakukan upaya agar aksi kekejaman itu tidak terjadi. Seperti diantaranya mengirim Menteri Luar Negeri dan bertatap muka dengan pemerintah negara Myanmar.

“Tentunya kita juga mengajukan dan mendorong agar pemerintah Indonesia juga mengambil peran dalam hal ini,” kata dia.

Terkait dengan aksi umat Islam oleh Ormas Islam, Alex mengaku tentunya hal itu adalah wajar. Bahkan tuntutan mendesak pemerintah pusat pun tidak menjadi masalah.

“Boleh saja mengajukan tuntutan. Bahkan mengenai adanya permintaan agar Myanmar tidak ikut mengirim delegasi Asian Games, ini boleh saja. Nanti akan kita pertimbangkan,” tandasnya. (MDN)