• Berita
  • Depot Haji Sukur Terbakar, Kerugian di Taksir Milyaran Rupiah

Depot Haji Sukur Terbakar, Kerugian di Taksir Milyaran Rupiah

7 tahun ago
266

Nampak Api Terus Membesar Membakar depot kayu milik H.sukun, di jalan basuki Rahmad,Selasa (8/11). ( Foto : A.Mada)
Nampak Api Terus Membesar Membakar depot kayu milik H.sukur, di jalan basuki Rahmad,Selasa (8/11). ( Foto : A.Mada)
PALEMBANG,HS – Kebakaran hebat terjadi di Jalan Basuki Rahmad dengan menghanguskan sebuah depot kayu milik H.Sukur dengan kerugian di taksir mencapai milyaran rupiah, Selasa (8/11/2016).

Api diduga berasal dari depot kayu yang langsung membesar.Besarnya api yang membakar depot kayu tersebut membuat petugas pemadam kebakaran menjadi kewalahan untuk memadamkan api yang terus membesar.

Karena besarnya api, air yang dibawa menggunakan mobil damkar juga kehabisan.Sehingga petugas harus berkerja ektra keras mencari air agar pemadaman dapat terus dilakukan.

Nampak Api Terus Membesar Membakar depot kayu milik H.sukur, di jalan basuki Rahmad,Selasa (8/11).   ( Foto : A.Mada)
Nampak Api Terus Membesar Membakar depot kayu milik H.sukun, di jalan basuki Rahmad,Selasa (8/11). ( Foto : A.Mada)
Sementara gedung Kisel yang tepat berada disebelah depot yang terbakar, nyaris ikut disambar kobaran api yang masih berkobar, Bahkan sejumlah karyawan kantor Kisel nampak berhamburan keluar.

Akibat kebakaran ini seorang warga mengalami pecah di bagian kepala dan patah tangan karena terjatuh dari atas atap saat berusaha ikut memadamkan api.

Melihat ada warga yang mengalami luka berat, polisi dan warga langsung mengevakuasinya ke klinik terdekat.
Karena luka yang dialaminya sangat parah, akhirnya korban dirujuk ke RS Bhayangkara Palembang.

Informasi yang berhasil dihimpun, bila warga tersebut merupakan penjaga dari depot kayu yang terbakar.
Saat mengetahui depot yang dijaganya terbakar, ia berusaha untuk ikut memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya.

“Tadi dianya tidak ada di dalam depot, setelah dapat informasi dia datang dan berupaya memadamkan api. Tetapi saat berada di atas atap, ia terjatuh dan terluka seperti itu,” ujar seorang warga.(SNI)