Dihadapan Cek Rozak, Warga Abi Kusno Curhat Sambil Nangis Was-Was Rumah Mereka Digusur

6 tahun ago
288
PALEMBANG,HS — Calon wakil walikota Palembang,  Ir Kgs H Abdul Rozak melakukan kampanye monologis di kawasan Abi Kusno Kertapati Palembang,  Minggu (25/3/2018).

Dalam kegiatan tersebut pria yang akrab disapa Cek Rozak ini terlebih dahulu mengajak warga setempat didominasi para kaum hawa ini untuk senam sehat bersama.

Usai senam sehat, Cek Rozak menggelar sesi tanya jawab keluhan warga seputaran tempat tinggal mereka.

Warga pun nampak antusias mengeluarkan unek-unek prihal permasalahan di tempat tinggal mereka.

Seperti yang diutarakan Sumarni (50) yang curhat sembari menangis mengungkapkan permasalahan warga Abi Kusno yang selalu was-was jika sewaktu-waktu rumah mereka bakal di gusur serta menyoroti jalan masuk yang rusak parah.

“Pak, jika bapak jadi wakil walikota nanti tolong bantu warga Abi Kusno pak.

Karena kami selalu  was-was jika digusur dari tanah kelahiran kami,” ujarnya.

Tak hanya Sumarni,  Ida (53) warga lainnnya juga berpesan agar pasangan Sarimuda ini memperhatikan jalan rusak di kawasan mereka.

“Jalan kami ini sudah lama tidak diperbaiki. Tolong nanti diperbaiki pak,” harapnya.

Mendengar curhatan warga tersebut,  Cek Rozak pun dengan lantang bakal menyuarakan nasib warga tersebut jika kelak terpilih.

“Pasti akan kami perjuangkan buk,  kami bakal perjuangkan rumah-rumah warga jangan sampai digusur.

Karena ini memang tanah kelahiran bapak-ibu  yang sudah ditempati sejak puluhan tahun,” tegas Cek Rozak.