• Berita
  • Lahat
  • Regional
  • Program Dari SMP N 2 Lahat Yang Bertujuan Untuk Meringankan Beban Orang Tua Siswa Yang Kurang Mampu

Program Dari SMP N 2 Lahat Yang Bertujuan Untuk Meringankan Beban Orang Tua Siswa Yang Kurang Mampu

4 minggu ago
118

LAHAT,HALUANSUMATERA.COM -.Dalam rangka membentuk karakter siswa siswi SMP N 2 Lahat ada beberapa program dari SMP N 2 Lahat.Kepala SMP N 2 Lahat Hasarul Husa’i,M.Pd yang di temui awak media di ruangan kerjanya pada hari Rabu(22/01) menyampaikan bahwa ada beberapa program di SMP N 2 Lahat ini seperti Jum’at bersih,Jum’at berbagi dan Jum’at sehat.

Di sampaikanya juga program Jum’at berbagi ini merupakan program dari siswa untuk siswa dan dari siswa untuk masyarakat.Sebelumnya program Jum’at berbagi ini tadinya berbentuk pemberian makanan akan tetapi setelah berjalan ternyata kurang efektif sehingga berubah menjadi pemberian sembako.

“Alhamdulillah program Jum’at berbagi ini mendapat dukungan dari seluruh orang tua murid.”ucapnya.

Program Jum’at berbagi ini diberikan kepada siswa siswi dan di lingkungan SMP N 2 Lahat yang kurang mampu yang kemudian baru akan di berikan kepada masyarakat di luar lingkungan sekolah.

Adapun tujuan dari program Jum’at berbagi ini supaya siswa siswi SMP N 2 Lahat belajar bersedekah.Selain itu juga dapat meringankan sedikit beban orang tua ataupun wali murid yang kurang mampu.

Tidak hanya itu selain program Jum’at berbagi SMP N 2 Lahat juga telah memprogram PIP yang murni bantuan dari kepala SMP N 2 Lahat.Nantinya akan di pilih 10 siswa siswi SMP N 2 Lahat yang kurang mampu untuk mendapatkan bantuan ini.

“Dengan adanya program-program bantuan di SMP N 2 Lahat akan dapat membentuk karakter siswa yang baik untuk membiasakan dan rajin untuk bersedekah dengan tujuan agar dapat membantu meringankan beban orang tua yang kurang mampu di SMP N 2 Lahat ini.”tutupnya.