Kalahkan MU 2-1, Arema Pangkas Selisih Poin

8 tahun ago
259

MALANG, HS – Arema Cronus berhasil memangkas jarak poin dari sang pemuncak klasemen sementara Madura United dalam lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 di Stadion Kanjuruhan, Malang, (2/8) dengan skor 2-1.

Dua gol Singo Edan diciptakan oleh Alfarizi dan Cristian Gonzales, sementara gol tunggal Madura United dilesakkan oleh Pablo Rodrigues.

Bermain di kandang sendiri, Arema langsung menekan sejak menit awal, hasilnya pada menit ke-13 Arema mampu unggul melalui tandukan Alfarizi setelah menerima umpan dari Hamka Hamzah.

Tertinggal satu gol membuat Madura meningkatkan intensitas serangan, hasilnya beberapa kali gawang Kurnia Mega mendapat ancaman. Madura hampir saja mendapatkan hadiah penalti jika wasit melihat insiden ketika Hamka Hamzah menepis bola sepakan Bayu Gatra  menggunakan tangan di kotak penalti.

Memasuki menit ke-30, Kiper Utama Arema, Kurnia Mega harus digantikan I Made Wardana setelah mengalami cidera dan tidak bisa melanjutkan pertandingan.

Menjelang berakhirnya babak pertama, Madura baru mampu menyamakan kedudukan. Pada menit ke-45+1, sebuah kesalahan terjadi di lini belakang Arema.

Umpan jarak jauh Dane membuat penjaga gawang I Made Wardana maju dari sarangnya dan terjadi kesalahpahaman, yang dapat dimanfaatkan Rodrigues untuk menciptakan gol.

Skor 1-1 tidak berubah hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, permainan kedua tim semakin menarik dan keras. Menit ke-48 sang tamu mendapatkan peluang melalui tendangan bebas dari luar kotak penalti setelah Rafael Maitimo melakukan pelanggaran terhadap Eric Weeks. Sayang tendangan Fabiano belum mampu merubah kedudukan.

Dengan skor sama kuat membuat pelatih Arema terus meningkatkan serangan dengan memasukkan Sunarto menggantikan Arif Suyono.

Pada menit ke-60 Madura mendapatkan kejutan setelah sepakan jarak jauh Christian Gonzales tak mampu dibendung oleh kiper Madura United, Heri Prasetyo.

Kedudukan berubah 2-1 tidak berubah hingga akhir pertandingan.

Dengan kemenangan ini, Arema Cronus berhasil memangkas selisih poin menjadi dua poin dari Madura United yang masih memimpin klasemen sementara. (AND)