• Berita
  • Lahat
  • Regional
  • Implementasi Program Pemberian Makan Siang Bergizi Balita Stunting Oleh CSR Bank Sumsel Babel Cabang Lahat

Implementasi Program Pemberian Makan Siang Bergizi Balita Stunting Oleh CSR Bank Sumsel Babel Cabang Lahat

1 hari ago
49

LAHAT,HALUANSUMATERA.COM-Bertempat di kantor desa Tanah Pilih Kecamatan Gumay Talang pada hari ini,Rabu(18/09) di laksanakan Implementasi program pemberian makan siang bergizi balita stunting CSR Bank Sumsel Babel Cabang Lahat.Hal ini dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Lahat.

Turut hadir dalam acara ini Sekda Lahat Chandra,SH.MM,Kepala Bank Sumsel Babel Cabang Kabupaten Lahat Didit Hardianto,Forkopimda Kabupaten Lahat atau yang mewakili,para Kepala OPD di Lingkup Pemerintah Kabupaten Lahat,Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lahat atau yang mewakili beserta seluruhnya jajaran,Pj.Kepala Desa Tanah Pilih Sinta,SKM,Kepala Puskesmas Siska Erliana,SKM,31 anak yang terkena stunting yang ada di desa Tanah Pilih dan tamu undangan yang sempat hadir.

Kepala BPKP Sumatera Selatan Sofian Antonius,AK.MM dalam kata sambutanya menyampaikan bahwa di Kabupaten Lahat pada saat ini sudah ada diangka kurang lebih 7 % di bawah di bawah target nasional dalam penurunan stunting.Oleh sebab itu di harapkan nantinya angka stunting Nasional pada tahun 2030 sampai dengan 0 %.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak Bank Sumsel Babel yang telah bekerjasama untuk ikut serta berperan dalam menurunkan angka stunting.Mudah-mudahan nantinya Bank Sumsel Babel Cabang Kabupaten Lahat mendapatkan penghargaan tersendiri.Dan juga di harapkan pada saat pemberian bantuan jangan sampai tumpang tindih dan bantuan tepat sasaran serta dengan bantuan dari Bank Sumsel Babel ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat di Kabupaten Lahat.”sampainya.

Sementara Sekda Kabupaten Lahat Chandra,SH.MM dalam arahanya mengatakan melalui CSR yang di berikan oleh Bank Sumsel Babel akan memberikan makan siang gratis dimana hal ini tentunya secara bersama akan memperbaiki gizi anak.l yang ada di Kabupaten Lahat.

Di sampaikanya juga bahwa pihak Bank Sumsel Babel Cabang Lahat telah mengakomodir anak stunting yang ada di Kabupaten Lahat berjumlah 228 anak sehingga tersisa 110 anak yang nantinya akan di berikan kepada seluruh kepala Dinas untuk menjadi bapak asuh yang bertugas akan memberikan gizi yang terbaik untuk anak-anak tersebut.

“Saya selaku Ketua tim percepatan penurunan stunting di Kabupaten Lahat akan terus berbenah dan bekerjasama dengan seluruh stakeholder holder untuk mempercepat penurunan stunting di Kabupaten Lahat.Dan juga berharap nantinya setelah 3 bulan ada evaluasi yang akan berdampak positif dalam penurunan angka stunting di Kabupaten Lahat.”tuturnya.

Kemudian Kepala Bank Sumsel Babel Cabang Lahat Didit Hardianto menambahkan bersyukur bahwa pada hari ini telah pemberian bantuan makanan gizi tinggi untuk anak stunting di Kabupaten Lahat.Dan berdasarkan dari pencanangan nantinya pihak Bank Sumsel Babel dalam 3 bulan kedepan akan memberikan makanan bergizi tinggi kepada anak stunting dan diakhir bulan ke tiga mudah-mudahan semua akan mendapatkan perubahan yang lebih baik untuk anak stunting yang ada di Kabupaten Lahat.

“Saya berharap dengan adanya bantuan makanan bergizi tinggi ini anak-anak di Kabupaten Lahat akan selalu sehat dan dapat memberikan manfaat bagi Kabupaten Lahat.Dan tentunya kami berharap mudah-mudahan di Kabupaten Lahat akan 0 % dan tidak ada lagi anak stunting.”ucapnya.

Plh.Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lahat H.Ubaidillah,SKM.M.Kes melalui Kepala Bidang Kesmas Agustia Ningsih,SKM.MM dalam hal ini mengungkapkan bahwa dengan adanya bantuan dari pihak Bank Sumsel Babel ini penurunan percepatan angka stunting di Kabupaten Lahat akan terus menurun.

“Kami berharap dengan kerjasama dan mitra dari seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten Lahat angka stunting di Kabupaten Lahat akan 0 %.”tegasnya.