Bupati Muzakir Potong Sendiri Sapi Kurbannya

8 tahun ago
185

bupati-muaraenim-muzakir-sai-sohar-menyembelih-sendiri-hewan-kurbannya_20160912_113724

MUARAENIM, HS – Pada  hari raya Idul Adha 1437 H, Bupati Muaraenim, Ir H Muzakir Sai Sohar dan Wakil Bupati Muaraenim, H Nurul Aman, secara pribadi berkurban dengan cara menyembelih sendiri sapi yang dikurbankannya,  Senin (12/9).

Bupati Muaraenim, Muzakir, berkuban dua ekor sapi, yani satu ekor di rumah pribadinya di Gg Permai, Kelurahan Pasar II, Muaraenim dan satu sapi di rumah mertuanya di Tangsi, Kelurahan Pasar II, Muaraenim.

Sedangkan Wabup Muaraenim, Nurul Aman, berkurban di Masjid Al Akbar yang berlokasi tak jauh dari rumah dinasnya di Kelurahan Pasar II, Muaraenim.

Menurut Muzakir dan Nurul Aman, berkurban ini ada wujud ketaatan dan syukur kita atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah kepadanya. Sebagai seorang Muslim yang diberikan rezeki oleh Allah SWT, maka di hari raya Idul Adha ini, wajib memberikan sebagian rizkinya untuk berkurban bagi saudara muslim lainnya yang tidak mampu.

“Pemberian daging ini, sebagai bentuk kepedulian terhadap umat muslim yang kurang mampu sehingga mereka bisa merasakan makan daging di hari raya Idul Adha,” ujar Muzakir.(EDW)