• Berita
  • IIR STONED RILIS VIDEO KLIP PERDANA “ASMARA DALAM DIAM”

IIR STONED RILIS VIDEO KLIP PERDANA “ASMARA DALAM DIAM”

8 tahun ago
311

12809756_10204304103442624_4042208782927881438_n

PALEMBANG, HS.com – Penyanyi dan pencipta lagu, Iir Stoned resmi merilis video klip “Asmara Dalam Diam” Rabu (15/06/2016). Melalui label MD Entertainment, video klip lagu “Asmara Dalam Diam” (ADD)  sudah dapat dinikmati di kanal Youtube resmi dari Iir Stoned.

Kali ini, Iir  bekerja sama dengan Fir Azwar, seorang pengiat seni di Palembang yang  juga Pendidik yang sekaligus menjadi Produser dan Amada Taufik sebagai director of photography.

Single ADD ditulis sendiri oleh Iir,  serta dalam penggarapannya dibantu beberapa musisi terkemuka di Palembang. Lagu ini dikatakan Iir stoned sebuah lagu yang syarat makna dan banyak penggemar yang memintaan agar  lagu ini dibuatkan video klipnya.

“Semangat untuk mengokohkan eksistensi  di kancah musik tanah air khususnya di Palembang hadir ketika ada tawaran dari teman karib saya Fir azwar untuk menggarap video klip lagu ini karena banyak teman-teman yang meminta agar lagu ini dibuatkan video klipnya,” ungkapnya.

Soal video klip ADD pengambilan gambarnya di lakukan di SMA N 10 Palembang. Menurut  Iir suasana di SMA Negeri 10 sangat mendukung pembuatan video klip. Selain rindang, suasananya bagus, ditambah lagi banyak lokasi pilihan untuk pengambilan gambar yang romantis. “Saya pikir ini sangat tepat untuk penggarapan klip lagu ini,” ujarnya.

Lebih lanjut Iir mengatakan, penggemar mempunyai arti penting buat dirinya. “Mereka yang sejak awal mendukung dan terus memompakan semangat agar saya tidak berhenti bermusik. Tanpa penggemar menurutnya, tidak mungkin saya bisa bertahan hingga saat ini,” ujarnya.

Tentunya, hal ini tidak lepas dari dukungan para penggemar dan rekan-rekan media yang selalu memotivasi untuk terus berkarya. “Mungkin saya tidak akan sampai pada tahap jika ini tanpa mereka. Untuk itu izinkan saya untuk menyampaikan rasa terima kasih saya sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu proses penggarapan lagu ini,” ujarnya.

 

TEKS / FOTO : SONNY KUSHARDIAN