Riedl Panggil 24 Pemain Untuk TC Timnas di Solo


JAKARTA, HS – Pelatih tim nasional Indonesia Alfred Riedl kembali merilis nama-nama pemain mengikuti training centre (TC) untuk mempersiapkan diri menghadapi ajang Piala AFF 2016.
TC akan berlangsung di kota Solo mulai tanggal 22 hingga 27 September 2016. Nantinya 24 pemain ini akan latihan di Stadion Manahan dan dipastikan tanpa ujicoba selama TC berlangsung.
“Nama-nama pemain yang sudah diserahkan kepada PSSI itu adalah pilihan coach Riedl dan tim pelatih. Berikutnya, mereka akan melakukan pemusatan latihan di Solo tepatnya di Stadion Manahan, Solo,” kata Sekjen PSSI, Azwan Karim, sperti dilansir dilaman resmi PSSI, Senin (19/9).
Para pemain direncanakan akan berkumpul pada tanggal 22 September 2016 siang di The Alana Hotel, Solo. Sedangkan latihan perdana dilakukan sore hari di tanggal yang sama. Tanggal 23 sampai 26 September latihan diadakan dua kali, pagi dan sore. Terakhir, tanggal 27 September 2016 latihan hanya berlangsung pagi hari.
Skuat Garuda ini disiapkan untuk menatap turnamen Piala AFF 2016 yang dimulai dari tanggal 19 November sampai tanggal 17 Desember. Di babak penyisihan Indonesia berada di Grup B bersama tuan rumah Filipina, Thailand dan Singapura. (AND)
Berikut ini nama-nama 24 Pemain Timnas Indonesia:
Kiper:
Andritany Ardhiyasa, Persija Jakarta
Dian Agus Prasetyo, Pusamania Borneo FC
Teguh Amiruddin, PS TNI
Belakang:
Indra Kahfi Ardyaksa, Bhayangkara FC
Fachruddin Wahyudi Aryanto, Sriwijaya FC
Muhammad Abduh Lestaluhu, PS TNI
Beny Wahyudi, Arema Cronus
Abdul Rachman, Persiba Balikpapan
Dominggus Fakdawer, Persipura
Rudolof Yanto Basna, Persib
Hansamu Yama Pranata, Barito Putera
Tengah:
Rizki Rizaldi Pora, Barito Putera
Bayu Pradana Andriatmoko, Mitra Kukar
Septian David Maulana, Mitra Kukar
Irsyad Maulana, Semen Padang
Zulham Malik Zamrun, Persib
Ichsan Kurniawan, Sriwijaya FC
Evan Dimas Darmono, Bhayangkara FC
Dedi Kusnandar, FC Sabah Malaysia
Arthur Barrios Bonai, Perseru Serui
Depan:
Irfan Haarys Bachdim, Hokkaido Consodole Sapporo
Boaz Theofillius Erwin Solossa, Persipura
Lerby Eliandry Pong Babu, Pusamania Borneo FC
Ferdinand Alfred Sinaga, PSM Makassar
Tags
Terkini
Berita TerbaruPesantren Ramadhan SDN 32 Palembang: Mendidik Karakter Islami Sejak Dini
Trending
Berita Populer-
2
Berita
Nasional & Internasional