Turnamen Basket Pelajar Empatlawang Persiapan Jelang Porprov

7 tahun ago
322
Turnamen basket pelajar di Kabupaten Empatlawang

EMPATLAWANG, HS – Tim putra bola basket SMA Negeri 2 Tebing Tinggi, berhasil menjuarai turnamen bola basket tingkat SMA/SMK se Kabupaten Empatlawang. Turnamen ini digelar oleh Perbasi Kabupaten Empatlawang, Minggu (19/3).

Tim putra SMA Negeri 2 Tebing Tinggi harus berjuang keras mengalahkan tim bola basket putra SMA 1 Muara Pinang di final, Sementara tim bola basket putra SMA Negeri 1 Tebing Tinggi hanya mampu menduduki posisi 3 dalam ajang turnamen tersebut.

Di bagian putri, tim bola basket putri SMA Negeri 1 Tebing Tinggi berhasil mengalahkan pesaingnya tim bola basket putri SMA Negeri 1 Muara Pinang yang harus puas diposisi runer up. Sementara, tim bola basket putri SMA Negeri 3 Pendopo Barat (Pobar) yang hanya mampu menuduki posisi ke-3 pada turnamen tersebut.

Ketua Perbasi Kabupaten Empatlawang, Mutaqin Alfarisi mengatakan, digelarnya turnamen bola basket ini, merupakan ajang penjaringan pemain yang dilakukan pihaknya, dalam rangka mengahadapi pekan olahraga provinsi (Porprov) di Kota Palembang mendatang.

“Ini upaya kita menjaring pemain-pemain muda yang ada di Kabupaten Empatlawang, xekaligus persiapan kita menghadapi Porprov di Kota Palembang mendatang,” kata Alfarisi usai membagikan trofi penghargaan kepada pemenang.

Disampaikannya dalam ajang turnamen yang digelar selama 2 hari tersebut, yakni dari Sabtu (18/3) hingga Minggu (17/3) tersebut, diikuti oleh 7 tim putra dan 6 tim putri perwakilan dari SMA/SMK se Kabupaten Empatlawang. “Kita menggunakan sistem pool dalam pertandingan kali ini,” tambahnya.

Pihaknya berharap dengan diadakannya turnamen semacam ini, diharapkan menjadi penyemangat para pencinta bola basket di Kabupaten Empatlawang khususnya siswa/siswi, untuk berlatih lebih giat lagi.

“Mudah-mudahan kedepan, cabang olahraga bola basket di Kabupaten Empatlawang, dapat berkembang lebih baik,” harapnya. (ELW)