Wagub Lantik Kadis Pengelolaan SDA Sumsel Yang Tertunda

8 tahun ago
276

PALEMBANG,HS – Wakil Gubernur Sumatera Selatan H Ishak Mekki melantik Syamsul Bahri menjabat sebagai Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Provinsi Sumsel yang sebelumnya menjabat kepala PUBM dan Tata Ruang Sumsel di ruang kerja Wakil Gubernur Sumsel, Senin (13/3).

Sebelumnya pelantikan pejabat tersebut dijadwal minggu lalu namun tertunda dikarenakan Syamsul Bahri dalam kondisi sakit.

Menurut Wakil Gubernur Sumsel Ishak Mekki mengharapkan agar pejabat yang dilantik dapat segera melaksanakan tugasnya dengan baik.

“Ya, Alhamdulillah sudah bisa dilaksanakan pelantikan ini walaupun pak Syamsul Bahri masih dalam kondisi yang belum benar-benar fit,” tegasnya (MDN)