Peringati HUT, PTBA Ajak Masyarakat Jalan Sehat
MUARAENIM, HS – Warga Tanjungenim bersama Bupati Muaraenim, serta jajaran Direksi, Pejabat PT Bukit Asam Persero Tbk, mengikuti jalan santai sepanjang 3,5 kilometer dalam rangka HUT PT BA ke 36 tahun 2017. Acara dipusatkan di jalam kantor PT BA, Jalan Parigi, Talang Jawa, Tanjungenim, Muaraenim, Minggu (12/3).
“Terimakasih kepada seluruh masyarakat sekaligus mohon dukungan dan doa semoga PT BA semakin maju, besar, dan sukses,” ujar Dirut PT BA Tanjungenim, Arviyan Arifin melalui Direktur Keuangan, Achmad Sudarto.
Achmad mengatakan, PT BA selalu mengajak masyarakat sekitar khususnya yang bersentuhan dengan operasional perusahaan yang ada di dua kabupaten yakni Muaraenim dan Kabupaten Lahat dengan berbagai kegiatan yang mencakup seluruh aspek kehidupan.
“Semoga komitmen mewujudkan PTBA sebagai perusahaan energi kelas dunia dapat terwujud tegasnya,” harapnya.
Bupati Muaraenim, Ir Muzakir Sai Sohar dalam kesempatan ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran Direksi PT BA yang telah banyak berbuat untuk masyarakat khususnya di kecamatan Lawang Kidul.
“Kita dukung dan kita jaga bersama agar PT BA selalu tetap berbuat yang terbaik untuk masyarakat yang selama ini sudah dirasakan,” ungkapnya,
Gelar acara pagi ini dihangatkan oleh artis Dedi Kempot dan pengundian door prize dengan hadiah utama 3 unit sepeda motor serta puluhan jadiah lainnya. (EDW)
Trending
Berita Populer-
2