Serunya Panjat Pinang Kolosal di Muaraenim

8 tahun ago
349

panjatpinang

MUARAENIM, HALUAN SUMATERA –  Memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-71 tahun 2016, Panitia menggelar  lomba panjat pinang kolosal. Kegiatan ini diadakan di Lapangan Merdeka, Muaraenim, Kamis (18/08).

Pada kegiatan ini sebanyak 10 pohon pinang setinggi kurang lebih enam meter akan dipasang di pinggir lapangan upacara tersebut. Dalam lomba ini panitia menyampaikan agar berhati hati dalam menjalankan lomba, apalagi panjat pinang ini tergolong permainan yang berisiko tinggi.

Puluhan  peserta panjat pinang dibagi menjadi dua tim yang masing-masing berjumlah lima pinang laki laki dan lima pinang perempuan. Perlombaan sendiri dibuka untuk umum.

Sementara itu Saiful, warga Kemayoran Muaraenim, salah seorang peserta panjat pinang mengaku sangat senang dapat menikmati kegiatan ini. Menurutnya, dengan mengikuti lomba panjat pinang pihaknya juga bisa memeriahkan HUT RI.

“Bukan hadiah yang dinanti tetapi kebersamaan bersama teman-teman dan masyarakat yang kita cari,” ujarnya.(Edward)